Persija Jakarta Rekrut Jebolan Akademi Vasco Da Gama

Bookmark and Share
Jeong Kwang Sik - Persija Jakarta (GOAL.com/Ist)

Majalah Soccer - Manajemen Persija Jakarta yang tampil di Superliga Indonesia (ISL) 2011/12 remi telah mengontrak gelandang asal Korea Selatan Jeong Kwang Sik untuk tampil putaran kedua nanti.

Jeong telah menandatangani kontrak bersama Persija hari ini. Tidak disebutkan berapa nilai dan lama durasi ikatan kontrak terhadap pemain berusia 27 tahun tersebut.

Jeong sebelumnya telah mencicipi berbagai macam liga di Asia dan Australia. Sebagai pemain Korea pertama di Persija , kedatangan Jeong diharapkan mampu menambah kekuatan lini tengah Macan Kemayoran.

“Tentunya kita mengharapkan pemain ini bisa cepat beradaptasi untuk meraih kemenangan Persija di paruh musim kedua ini,” ujar ketua umum Persija Ferry Paulus. 



Jeong mengaku senang bisa bergabung ke Persija. Ini merupakan pengalaman pertamanya bermain di Indonesia.

“Saya sangat senang bisa gabung dengan Persija, karena Persija tim besar di Indonesia. Saya akan memberikan kemampuan terbaik saya. Apalagi ini pengalaman pertama saya di Indonesia,” kata Jeong.

Sebelumnya, Jeong berkiprah di Nagoya Bank FC (Jepang) pada 2010, dan Brisbane City FC (Australia) musim lalu. Total ia mencetak sembilan gol dengan posisi winger. Pemain jebolan akademi sepak bola Vasco Da Gama, Brasil, ini juga berpengalaman dalam berbagai posisi, bahkan pernah menjadi bek tengah.


{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar