Busyeett . .Lima Stadion Bintang 5 Di Spanyol

Bookmark and Share


http://photos-c.ak.fbcdn.net/hphotos-ak-ash4/484508_354564447954192_1137915538_a.jpg Majalah Soccer - Mau tahu stadion-stadion besar, hebat, dan mewah yang dipakai untuk pertandingan-pertandingan La Liga? nih lima besar stadion dengan rate bintang 5 UEFA:





1. Camp Nou


Mempunyai ukuran lapangan 105x60 meter, Camp Nou merupakan stadion terbesar di Eropa dan menempati urutan ke-11 di dunia. Camp Nou yang mempunyai arti 'The New Field' ini merupakan markas klub asal Catalan, Barcelona. Camp Nou mempunyai kapasitas total hingga 99.354 penonton. Untuk standar UEFA, Camp Nou dibatasi hanya berkapasitas 96.636 penonton.

Dibuat dari tahun 1954-1957, Camp Nou resmi dibuka pada 24 September 1957. Camp Nou mengalami dua kali renovasi, pertama di tahun 1994 dan yang kedua di tahun 2008. Fasilitas-fasilitas yang ada di Camp Nou adalah toko momorabilia, lapangan kecil untuk latihan sebelum bertanding, dan kapel (gereja kecil) untuk para pemain. Di Camp Nou juga terdapat museum FC Barcelona, yang mendapat peringkat kedua untuk museum yang paling sering dikunjungi dengan rata-rata pengunjung hingga 1,2 juta per tahun.

2. Santiago Bernabeu



Markas klub Real Madrid ini dibangun pada 1944 hingga 1947. Resmi dibuka pada 14 Desember 1947. Bernabeu mempunyai kapasitas penonton hingga 85.454 penonton. Dengan ukuran lapangan 107x72 meter, Estadio Santiago Bernabeu menempati urutan kedua stadion terbesar di Spanyol.

Markas El Real ini juga pernah menjadi tempat diselenggarakannya final Liga Champions sebanyak empat kali; 1957, 1969, 1980, dan 2010. Bernabeu juga pernah menjadi tuan rumah final Euro 1964 dan final piala dunia 1982. Dilansir media lokal, Florentino Perez, presiden Real Madrid saat ini juga berencana untuk menata kembali stadion kebanggan Madridista ini.
3. Vicente Calderon



Vicente Calderon yang terletak di kota Madrid ini merupakan markas klub Atletico Madrid. Nama stadion ini diambil dari nama presiden Atletico Madrid yang terkenal, Vicente Calderon. Stadion berkapasitas 54.960 orang ini dibangun pada 1966. Stadion resmi dibuka untuk umum pada 2 Oktober 1966.
Mempunyai ukuran 105x70 meter, Vicente Calderon merupakan stadion sepakbola terbesar ke-6 (berdasarkan kapasitas) setelah Camp Nou, Bernabeu, Olimpico Sevilla, Lluis Companys, dan Mestalla. Vicente Calderon juga mendapat bintang 5 Uefa di tahun 2003. Selain menggelar pertandingan sepakbola, Vicente Calderon juga kerap kali menjadi tuan rumah untuk acara konser musik yang digelar di kota Madrid.

4. Mestalla



Kandang klub Valencia ini dapat menampung penonton hingga 55 ribu orang. Diarsiteki oleh Fransisco Almenar Quinza, Mestalla dibangun pada tahun 1920-an. Mestalla resmi dibuka pada 20 Mei 1923. Stadion yang dulunya bernama Estadio Luis Cassanova ini sering menggelar final piala raja Spanyol. Terhitung Mestalla sudah 9 kali menjadi tuan rumah acara ini. Mestalla juga pernah menjadi markas sementara dari klub La Liga lainnya, Levante UD.

5. Estadio Benito Villamarin


Namanya sedikit asing untuk beberapa orang, tapi stadion ini merupakan stadion sepakbola terbesar ke-7 (berdasarkan kapasitas) di Spanyol. Markas Real Betis ini mulai dibuka secara resmi pada tahun 1929. Berganti nama hingga empat kali, dimulai pada 1929 bernama Estadio de la Exposicion, lalu berganti lagi di tahun 1939, menjadi Estadio Municipal de Heliopolis, lalu berganti lagi menjadi Estadio Benito Villamarin, dan berganti lagi menjadi Estadio Manuel Ruiz de Lopera di tahun 2000.

Hingga sekarang, kandang Real Betis ini dikenal dengan nama Benito Villamarin. Kapasitas stadion ini mencakup 52,745 penonton dengan ukuran lapangan 105x68 meter. Kandang Verderones ini terletak di Seville, Andalusia, Spanyol. (Foto:wikipedia)

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar