Salamon Kalou Hindarkan Lille Dari Kekalahan

Bookmark and Share


Ligue 1 - Lille vs Nancy
Lille dan Nancy

Majalah Soccer - Salomon Kalou mencetak gol perdananya yang membuat Lille meraih hasil imbang 1-1 melawan Nancy di Grand Stade Lille Métropole pada pertandingan pekan kedua Ligue 1 Prancis, Sabtu (18/8) dinihari WIB.

Duel antara Lille dan Nancy berlangsung di stadion baru. Kalou menjadi pemain Lille pertama yang melesakkan gol di stadion anyar. Ini juga merupakan gol perdana Kalou bersama klub anyarnya tersebut.


Lille dan Nancy sama-sama bermodalkan kemenangan menghadapi laga ini. Namun, kedua tim mengawali pertandingan dengan tidak terlalu bagus, dan minim peluang yang diciptakan.

Tuan rumah sempat mengancam pertahanan Nancy pada menit ke-23. Setelah menerima bola hasil kegagalan Nancy menuntaskan sepak pojok, Kalou menggiring bola dari garis tengah. Tapi tendangannya dapat digagalkan kiper Guy Roland Ndy Assembé.

Kendati demikian, Nancy mampu mengejutkan tuan rumah pada menit ke-35. Gelandang bertahan Rio Mavuba memberikan umpan matang kepada Djamel Bakar yang melepaskan tendangan melengkung mendatar dari jarak 25 meter. Tendangan itu tak bisa dibendung Mickaël Landreau.

Kalou akhirnya sukses mencetak gol perdananya sekaligus menyamakan kedudukan bagi Lille. Andre Luiz yang mengawal Kalou gagal memenangi duel udara ketika Marvin Martin melepaskan umpan lambung. Tandukan Kalou pun menerobos gawang Landreau sempat menit sebelum babak pertama berakhir.

Lille mencoba menggebrak pertahanan Nancy di awal babak kedua. Setelah menerima umpan Franck Beria, Kalou melepaskan tendangan ke arah gawang lawan, namun dapat diantisipasi  Ndy Assembé.

Pertandingan sempat terhenti di pertengahan babak kedua untuk memberikan kesempatan pemain menghilangkan dehidrasi, mengingat suhu di selatan Prancis sangat panas.

Lille sebetulnya mempunyai peluang untuk berbalik unggul di sepuluh menit terakhir, setelah Nancy harus kehilangan satu pemain menyusul kartu kuning kedua yang diterima Benjamin Moukandjo. Skor 1-1 bertahan hingga pluit panjang ditiupkan wasit.

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar